Saturday, 4 August 2018

Resep Yasai Itame (Tumis Sayuran Ala Jepang) Enak, Mudah, Dan Sederhana

Resep Yasai Itame (Tumis Sayuran Ala Jepang) Enak, Mudah, Dan Sederhana


resep yasai itame tumis sayuran

Resep yasai itame - Olahan sajian sederhana dari Jepang yang kaya akan gizi ini merupakan olahan rumahan berbahan yasai atau campuran beberapa jenis sayuran seperti wortel, buncis, bombai, kol, paprika, toge, dan jamur shitake, dengan cara ditumis atau Itame dalam bahasa Jepangnya, dengan tambahan daging sapi atau daging ayam, serta seafood, dan beberapa bumbu khas Jepang seperti shoyu, dan hondasi.
Cara mengolah yasai itame juga sangat mudah sekali, dan hanya memerlukan waktu 20 menit untuk memasaknya, jadi sangat cocok bagi anda yang sibuk dengan aktifitas.

Bagaimana pasti tertarik bukan untuk mencoba membuat hidangan khas Jepang ini dirumah sendiri?
Nah agar bisa menyajikan, dan membuatnya sendiri dirumah, kali ini kami akan membagikan kembali sebuah resep yasai itame khas Jepang dengan menggunakan bahan-bahan sederhana yang ada disekitar kita.
Biar tidak terlalu lama langsung aja kita simak resep yasai itame berikut ini.

Bahan Utama
  • 6 lembar kol dipotong kotak besar
  • 1 buah paprika dipotong memanjang
  • 3 buah jamur shitake
  • 1 buah wortel diiris tipis seperti lidi
  • 4 batang buncis diiris serong
  • 1 siung bawang bombai diiris tipis
  • 100 gram daging sapi slash atau bisa diganti daging ayam dipotong dadu
  • 50 gram cumi-cumi dipotong kotak kecil
  • 4 siung bawang putih cincang
  • 1 siung bawang bombai cincang
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh kaldu bubuk
  • 1/2 sendok teh hondasi
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1/2 sendok teh shoyu
  • Minyak goreng secukupnya untuk menumis

Bahan Pelengkap
  • 2 lembar daun seladah
  • 1 buah mentimun
  • 2 buah tomat

Cara Membuat
  • Panaskan minyak dalam wajan, kemudian masukan bawang putih dan bawang bombai cincang, tumis hingga warna kecoklatan.
  • Masukan daging sapi atau daging ayam, dan cumi-cumi, aduk hingga rata.
  • Masukan semua bahan sayuran seperti kol, wortel, buncis, paprika, bombai, toge, dan jamur shitake, lalu tuangkan shoyu, garam, kaldu bubuk, hondasi, dan merica, aduk kembali semua bahan hingga tercampur dengan sempurna. Masak hingga sayuran sedikit layu.
  • Matikan api lalu angkat.

Cara Penyajian
  • Siapkan piring saji berukuran besar, kemudian hias piring saji dengan garnish menggunakan daun seladah, mentimun, dan tomat, untuk mempercantik tampilannya.
  • Tempatkan Yasai itame diatas piring saji, sambil menatanya supaya terlihat cantik.
  • Yasai itame (tumis sayuran ala Jepang) siap untuk dihidangkan.

Bagaimana mudah bukan cara membuat yasai itame khas Jepang ini?
Semoga dengan adanya resep yasai itame diatas bisa menambah koleksi hidangan untuk anda sajikan pada keluarga tercinta dirumah.
Semoga bermanfaat, dan selamat mencoba.


EmoticonEmoticon