Friday, 5 July 2019

Resep Takoyaki Ala Jepang Enak Mudah & Sederhana

Resep Takoyaki Ala Jepang Enak Mudah & Sederhana


@misstako.id

Resep takoyaki ala Jepang - Asalamu'alaikum bunda, bunda semua tentunya sudah pada tau dong dengan cemilan Jepang yang lagi hits saat ini, bukan cuma terdapat di restoran-restoran Jepang aja loh, bahkan takoyaki ini udah banyak banget yang jual dipinggir-pinggir jalan, dengan beraneka ragam isian, seperti takoyaki isi ayam, kornet, selai, dan lain-lain. 
Bunda tau nggak padahal takoyaki yang sebenarnya itu berisi potongan gurita, sesuai dengan namanya takoyaki = makanan berbentuk bulat, yang terbuat dari adonan tepung terigu dengan isian potongan gurita ( tako ).

Untuk rasanya sendiri takoyaki ini memiliki rasa yang gurih, dengan tambahan sausnya sedikit manis, mayonaise, serta taburan berupa nori bubuk dan katsuobushi.
Nah supaya bunda bisa untuk membuatnya sendiri dirumah, langsung aja yuk kita simak resep takoyaki ala Jepang enak, mudah, dan sederhana berikut ini.


Bahan - Bahan
  • 250 gram tepung terigu
  • 2 butir telur
  • 1 sendok teh kaldu bubuk / sesuai selera
  • 2 batang daun bawang diiris tipis
  • Potongan gurita untuk isian (rebus dahulu sebelum dipotong)
  • 450 ml air
  • 2 batang tusuk sate 

Bahan Topping Takoyaki
  • Mayonaise
  • Saus takoyaki / saus buldog
  • Nori bubuk
  • Katsuobushi

Cara Membuat Takoyaki
  • Pertama campurkan tepung terigu, telur, dan kaldu bubuk, lalu tuangkan air sedikit demi sedikit, aduk hingga adonan tercampur rata.
  • Panaskan cetakan takoyaki yang udah diolesi margarin diatas api kecil, lalu tuangkan adonan takoyaki pada tiap lubang cetakan hingga penuh, masukan potongan gurita, dan irisan daun bawang, tunggu hingga adonan setengah matang, lalu balikan dengan menggunakan tusuk sate, balik-balikan terus hingga adonan berbentuk bulat, dan berwarna kecoklatan, lalu angkat.
  • Tempatkan takoyaki diatas piring saji, tambahkan saus takoyaki dan mayonaise, kemudian taburkan nori dan katsuobushi diatasnya.
  • Takoyaki ala jepang enak, mudah, dan sederhana siap untuk dihidangkan.

Selamat mencoba.


EmoticonEmoticon